KONTAN.CO.ID - NGAWI. PT Maxxi Tani Teknologi perusahaan yang bergerak di bidang digitalisasi proses pertanian menargetkan di sepanjang 2022 dapat bekerja sama dengan 100.000 petani di Jawa Timur dengan total area 30.000 hektar (ha). Saat ini, Maxxi Tani telah merangkul kurang lebih 9.000 hingga 10.000 mitra petani yang tergabung dalam ekosistem atau platform Maxxi Tani Teknologi. Sistem kemitraan Maxxi Tani telah dilakukan di Jawa Timur sejak tahun 2021 dan saat ini telah dilaksanakan di 17 kabupaten. Founder dan CEO Maxxi Tani Teknologi, Nicholas Taniadi mengatakan saat ini mitra yang sudah bergabung dengan Maxxi Tani Teknologi didominasi dari petani padi dan sebagian kecil dari petani jagung. Nicholas mengungkapkan, dari pengalaman para petani yang telah ikut di dalam kemitraan Maxxi Tani mendapatkan keuntungan antara lain pembiayaan, penghematan biaya budidaya sekitar 10%, dan peningkatan produksi sebesar 20%.
Maxxi Tani Teknologi Menargetkan Bisa Menggaet 100.000 Petani di 2022
KONTAN.CO.ID - NGAWI. PT Maxxi Tani Teknologi perusahaan yang bergerak di bidang digitalisasi proses pertanian menargetkan di sepanjang 2022 dapat bekerja sama dengan 100.000 petani di Jawa Timur dengan total area 30.000 hektar (ha). Saat ini, Maxxi Tani telah merangkul kurang lebih 9.000 hingga 10.000 mitra petani yang tergabung dalam ekosistem atau platform Maxxi Tani Teknologi. Sistem kemitraan Maxxi Tani telah dilakukan di Jawa Timur sejak tahun 2021 dan saat ini telah dilaksanakan di 17 kabupaten. Founder dan CEO Maxxi Tani Teknologi, Nicholas Taniadi mengatakan saat ini mitra yang sudah bergabung dengan Maxxi Tani Teknologi didominasi dari petani padi dan sebagian kecil dari petani jagung. Nicholas mengungkapkan, dari pengalaman para petani yang telah ikut di dalam kemitraan Maxxi Tani mendapatkan keuntungan antara lain pembiayaan, penghematan biaya budidaya sekitar 10%, dan peningkatan produksi sebesar 20%.