KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Maybank Indonesia Tbk melalui Unit Usaha Syariah menyediakan Foreign Currency Hedging iB. Produk ini memungkinkan nasabah melakukan lindung nilai (hedging) valuta asing miliknya berbasis syariah. Produk yang diperuntukkan bagi nasabah berbentuk badan usaha yang berkedudukan di Indonesia ini diklaim satu-satunya dan pertama di Indonesia. Dalam siaran pers yang diterima Kontan.co.id, Rabu (14/2) perseroan mengatakan, manfaat produk ini bagi nasabah antara lain untuk memitigasi risiko kerugian dari pergerakan nilai tukar selama jangka waktu tertentu sehubungan dengan kebutuhan nasabah untuk membayar kewajibannya baik berupa bagi hasil/margin/sewa dan pokok pembiayaan dalam mata uang tertentu, sedangkan sumber dana atau pendapatan untuk membayar kewajiban tersebut diperoleh dari mata uang yang berbeda.
Maybank Indonesia sediakan fasilitas hedging forex berbasis syariah
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Maybank Indonesia Tbk melalui Unit Usaha Syariah menyediakan Foreign Currency Hedging iB. Produk ini memungkinkan nasabah melakukan lindung nilai (hedging) valuta asing miliknya berbasis syariah. Produk yang diperuntukkan bagi nasabah berbentuk badan usaha yang berkedudukan di Indonesia ini diklaim satu-satunya dan pertama di Indonesia. Dalam siaran pers yang diterima Kontan.co.id, Rabu (14/2) perseroan mengatakan, manfaat produk ini bagi nasabah antara lain untuk memitigasi risiko kerugian dari pergerakan nilai tukar selama jangka waktu tertentu sehubungan dengan kebutuhan nasabah untuk membayar kewajibannya baik berupa bagi hasil/margin/sewa dan pokok pembiayaan dalam mata uang tertentu, sedangkan sumber dana atau pendapatan untuk membayar kewajiban tersebut diperoleh dari mata uang yang berbeda.