KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bursa Asia bergerak variasi dengan mayoritas indeks menguat pada perdagangan Kamis (14/11) pagi. Mengutip Bloomberg, pukul 08.27 WIB, indeks Nikkei 225 naik 284,94 poin atau 0,74% ke 39.005,67, Hang Seng turun 197,19 poin atau 0,99% ke 19.626,26, Taiex turun 27,42 poin atau 0,13% ke 22.834,32, Kospi naik 6,64 poin atau 0,26% ke 2.423,36, ASX 200 naik 33,64 poin atau 0,41% ke 8.227, Straits Times turun 9,14 poin atau 0,23% ke 3.710 dan FTSE Malaysia naik 1,68 poin atau 0,10% ke 1.613,88. Mayoritas bursa Asia naik pagi ini setelah data inflasi AS mendukung ekspektasi pemangkasan suku bunga bank sentral AS pada bulan depan.
Baca Juga: Bursa Jepang Rabu (13/11): Indeks Nikkei Ditutup Turun 1,66% Saham di Jepang dan Australia naik, sementara saham di Hong Kong turun, mengikuti penurunan saham perusahaan China yang terdaftar di AS yang turun pada perdagangan Rabu kemarin. Secara umum, data harga konsumen AS sejalan dengan ekspektasi. Secara keseluruhan angka-angka inflasi mendukung peluang pemangkasan suku bunga The Fed pada pertengahan Desember nanti.