JAKARTA. Anak usaha PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) di bidang digital advertising, PT Metra Digital Media (MDMedia) menargetkan membangun 500 titik media luar ruang digital atau Digital Out Of Home (DOOH) sampai akhir tahun 2014. Direktur Utama MDMedia Ruslan Rustam menyatakan, pada Triwulan I 2014 saja, MDMedia berhasil mengembangkan lebih dari 100 titik DOOH, baik indoor maupun outdoor, yang tersebar di kota-kota besar di Indonesia, seperti Jakarta, Jogjakarta, Bandung, Medan, Surabaya dan Denpasar. "Saya optimistis dengan dukungan dan sinergi yang kami miliki dari Telkom Grup, pencapaian target 500 titik DOOH hingga akhir tahun ini dapat terwujud," kata Rustam, Sabtu (26/4).
MD Media target pasang 500 titik media luar ruang
JAKARTA. Anak usaha PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) di bidang digital advertising, PT Metra Digital Media (MDMedia) menargetkan membangun 500 titik media luar ruang digital atau Digital Out Of Home (DOOH) sampai akhir tahun 2014. Direktur Utama MDMedia Ruslan Rustam menyatakan, pada Triwulan I 2014 saja, MDMedia berhasil mengembangkan lebih dari 100 titik DOOH, baik indoor maupun outdoor, yang tersebar di kota-kota besar di Indonesia, seperti Jakarta, Jogjakarta, Bandung, Medan, Surabaya dan Denpasar. "Saya optimistis dengan dukungan dan sinergi yang kami miliki dari Telkom Grup, pencapaian target 500 titik DOOH hingga akhir tahun ini dapat terwujud," kata Rustam, Sabtu (26/4).