JAKARTA. PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) merealisasikan rencana percepatan pelunasan utang. Emiten minyak dan gas (migas) sudah mempercepat dua fasilitas utang sepanjang Oktober ini dengan total nilai US$ 154,5 juta. Berdasarkan laporan keuangan per 30 September 2014, yang dirilis Rabu (29/10), Medco melalui entitas anak, PT Medco LNG Indonesia (MLI), melunasi sebagian utang US$ 50 juta kepada Mitsubishi Corporation pada 8 Oktober 2014. Dua minggu berselang, yakni pada 24 Oktober 2014, MLI kembali melunasi sisa utang kepada Mitsubishi US$ 54,5 juta. Imbasnya, pada akhir Oktober ini, fasilitas kredit berjangka kepada Mitsubishi sudah lunas dibayar lebih cepat dari waktu jatuh tempo seharusnya, 2016. Medco tidak hanya mempercepat pelunasan utang dari Mitsubishi. Pada 10 Oktober 2014, Medco juga sudah melunasi fasilitas modal kerja US$ 50 juta kepada PT Bank Mandiri Tbk. Fasilitas ini sejatinya baru jatuh tempo Maret 2015.
MEDC telah refinancing utang US$ 154 juta
JAKARTA. PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) merealisasikan rencana percepatan pelunasan utang. Emiten minyak dan gas (migas) sudah mempercepat dua fasilitas utang sepanjang Oktober ini dengan total nilai US$ 154,5 juta. Berdasarkan laporan keuangan per 30 September 2014, yang dirilis Rabu (29/10), Medco melalui entitas anak, PT Medco LNG Indonesia (MLI), melunasi sebagian utang US$ 50 juta kepada Mitsubishi Corporation pada 8 Oktober 2014. Dua minggu berselang, yakni pada 24 Oktober 2014, MLI kembali melunasi sisa utang kepada Mitsubishi US$ 54,5 juta. Imbasnya, pada akhir Oktober ini, fasilitas kredit berjangka kepada Mitsubishi sudah lunas dibayar lebih cepat dari waktu jatuh tempo seharusnya, 2016. Medco tidak hanya mempercepat pelunasan utang dari Mitsubishi. Pada 10 Oktober 2014, Medco juga sudah melunasi fasilitas modal kerja US$ 50 juta kepada PT Bank Mandiri Tbk. Fasilitas ini sejatinya baru jatuh tempo Maret 2015.