KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) telah menyiapkan anggaran belanja modal atau capital expenditure (capex) guna mendongkrak kinerja di tahun 2024. Direktur Utama Medco Energi Hilmi Panigoro mengatakan di tahun 2024 ini MEDC sudah menyiapkan sejumlah capex yang akan digunakan untuk pengembangan bisnis. Ia menyebutkan MED telah menyiapkan sebesar US$ 350 juta yang akan digunakan untuk pengembangan minyak dan gas. Kemudian sebesar US$ 80 Juta akan digunakan untuk pengembangan bisnis ketenagalistrikan.
Medco Energi (MEDC) Siapkan Capex US$ 430 Juta hingga Akhir 2024
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) telah menyiapkan anggaran belanja modal atau capital expenditure (capex) guna mendongkrak kinerja di tahun 2024. Direktur Utama Medco Energi Hilmi Panigoro mengatakan di tahun 2024 ini MEDC sudah menyiapkan sejumlah capex yang akan digunakan untuk pengembangan bisnis. Ia menyebutkan MED telah menyiapkan sebesar US$ 350 juta yang akan digunakan untuk pengembangan minyak dan gas. Kemudian sebesar US$ 80 Juta akan digunakan untuk pengembangan bisnis ketenagalistrikan.