KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten rumah sakit, PT Medikaloka Hermina Tbk (HEAL) mengalokasikan belanja modal atau capex sebesar Rp 1 triliun di tahun ini. Sampai kuartal I 2022, penggunaan capex HEAL telah mencapai Rp 300 miliar. Direktur HEAL Aristo Setiawidjaja mengatakan, penggunaan capex itu digunakan untuk pembangunan dan pembukaan rumah sakit baru. “Capex juga kami gunakan untuk pengembangan rumah sakit yang eksisting serta juga penambahan equipment,” kata Aristo saat dihubungi Kontan.co.id, Jumat (27/5). Soal ekspansi penambahan jaringan rumah sakit baru, HEAL berencana membangun sekitar 3-4 rumah sakit baru di Aceh, Tasikmalaya dan Ciawi.
Mediloka Hermina (HEAL) Sudah Serap Capex Rp 300 Miliar di Kuartal I 2022
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Emiten rumah sakit, PT Medikaloka Hermina Tbk (HEAL) mengalokasikan belanja modal atau capex sebesar Rp 1 triliun di tahun ini. Sampai kuartal I 2022, penggunaan capex HEAL telah mencapai Rp 300 miliar. Direktur HEAL Aristo Setiawidjaja mengatakan, penggunaan capex itu digunakan untuk pembangunan dan pembukaan rumah sakit baru. “Capex juga kami gunakan untuk pengembangan rumah sakit yang eksisting serta juga penambahan equipment,” kata Aristo saat dihubungi Kontan.co.id, Jumat (27/5). Soal ekspansi penambahan jaringan rumah sakit baru, HEAL berencana membangun sekitar 3-4 rumah sakit baru di Aceh, Tasikmalaya dan Ciawi.