KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Megapolitan Developments Tbk (EMDE) sepanjang semester I mencatatkan pertumbuhan penjualan 1,37% dari Rp 148,36 miliar menjadi Rp 150,39 miliar. Selain sewa mall, penjualan ruko, perumahan dan apartemen menjadi kontributor pendapatan. Ouw Desiyanti, Sekretaris Perusahaan EMDE menyampaikan, saat ini pihaknya memiliki proyek Apartemen Cinere Terrace, Bellevue Suites dan The Habitat Karawaci serta Cinere Park View, Graha Cinere dan Vivo Residence Sentul. Proyek-proyek tersebut akan terdampak dengan kebijakan pelonggaran LTV yang baru dikeluarkan bulan ini. "Pada umumnya semua proyek kami menyasar konsumen menengah ke bawah," ujarnya melalui pesan tertulis kepada Kontan.co.id, Rabu (22/8).
Megapolitan Developments (EMDE) lebih fokus sasar kelas menengah
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Megapolitan Developments Tbk (EMDE) sepanjang semester I mencatatkan pertumbuhan penjualan 1,37% dari Rp 148,36 miliar menjadi Rp 150,39 miliar. Selain sewa mall, penjualan ruko, perumahan dan apartemen menjadi kontributor pendapatan. Ouw Desiyanti, Sekretaris Perusahaan EMDE menyampaikan, saat ini pihaknya memiliki proyek Apartemen Cinere Terrace, Bellevue Suites dan The Habitat Karawaci serta Cinere Park View, Graha Cinere dan Vivo Residence Sentul. Proyek-proyek tersebut akan terdampak dengan kebijakan pelonggaran LTV yang baru dikeluarkan bulan ini. "Pada umumnya semua proyek kami menyasar konsumen menengah ke bawah," ujarnya melalui pesan tertulis kepada Kontan.co.id, Rabu (22/8).