KONTAN.CO.ID - BALI. Megawati Soekarnoputri akan dikukuhkan kembali dikukuhkan sebagai Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan ( PDI-P) di hari pertama Kongres V partai berlambang banteng itu. Kongres V PDI-P digelar selama tiga hari sejak 8 hingga 10 Agustus 2019 di Bali. "Pada malam hari nanti sesuai dengan jadwal acara direncanakan untuk pengukuhan kembali Ibu Megawati Soekarnoputri sebagai Ketua Umum DPP PDI-P," ujar Sekjen PDI-P Hasto Kristiyanto saat ditemui di Hotel Grand Inna Bali Beach, Kamis (8/8). Hasto menuturkan, seluruh kader PDI-P menginginkan Megawati kembali menjabat posisi ketua umum. Keinginan itu disampaikan dalam konfercab dan konferda yang dilakukan sebelum kongres.
Baca Juga: Puan Maharani sebut Megawati akan buat kejutan di Kongres V PDIP di Bali "Setelah melalui konfercab dan konferda semua menyampaikan aspirasi arus bawah yang menghendaki Ibu Megawati sebagai ketua umum," kata Hasto. Selain menetapkan Megawati sebagai ketua umum, kongres juga akan membahas sejumlah isu krusial. Pembahasan dilakukan secara terpisah dan dibagi ke dalam 5 komisi. Dijadwalkan Megawati akan membuka Kongres V dan menyampaikan pidato politiknya pada pukul 13.00 WITA. Setelah itu, Presiden Jokowi menyampaikan sambutannya sebagai presiden sekaligus kader PDI-P.