Meksiko melaporkan rekor jumlah kematian tertinggi akibat Covid-19



KONTAN.CO.ID - MEXICO CITY. Otoritas kesehatan Meksiko melaporkan 1.092 kematian akibat Covid-19 pada hari Rabu (3/6), sejauh ini merupakan jumlah korban tertinggi di negara itu dalam satu hari. Total infeksi melonjak melewati 100.000 ketika negara Amerika Latin itu muncul sebagai pusat utama pandemi.

Jumlah kematian lebih dari dua kali lipat rekor sebelumnya, dan infeksi harian juga mencapai rekor tertinggi sebanyak 3.912 kasus, meskipun Wakil Menteri Kesehatan Hugo Lopez-Gatell mengatakan beberapa kasus terjadi beberapa hari sebelumnya.

Baca Juga: Jokowi naikkan target pemeriksaan spesimen Covid-19 jadi 20.000 per hari


"Selama 20 atau 25 hari terakhir, kami memiliki berbagai kasus yang perlahan-lahan diteruskan ke registri, karena berbagai alasan," katanya dikutip dari Channel News Asia dari Reuters. 

"Komisi teknis telah secara khusus melakukan metode pelengkap," tambahnya.

Penambahan kasus tersebut membuat total kasus di negara itu menjadi 101.238 dan kematian menjadi 11.729. 

Baca Juga: Siang ini gubernur Anies Baswedan akan umumkan kelanjutan status PSBB di DKI Jakarta

Meksiko telah merencanakan untuk mulai membuka kembali negara itu setelah langkah-langkah yang dirancang untuk mengekang penyebaran virus corona. Sebaliknya, kematian dan infeksi baru meningkatkan skala baru minggu ini, mengurangi harapan untuk perubahan besar.

Pemerintah Presiden Andres Manuel Lopez Obrador berada di bawah tekanan AS untuk membuka kembali sektor-sektor utama ekonomi untuk mengaktifkan kembali rantai pasokan yang menopang miliaran dolar bisnis.

Editor: Handoyo .