KONTAN.CO.ID - Untuk memperkuat koperasi tani, pemerintah akan memperbaiki pola pengelolaan koperasi tersebut. Caranya adalah dengan mengadopsi konsep pengelolaan koperasi dari PT Badan Usaha Milik Rakyat Pangan Terhubung di Sukabumi. Amran Sulaiman, Menteri Pertanian, bilang penguatan koperasi tersebut akan dilakukan dengan mengumpulkan kelompok tani dalam satu korporasi koperasi tani. Sesuai arahan Presiden Joko Widodo, penguatan tersebut akan dilakukan di titik penghasil padi, seperti Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Sulawesi Selatan, Sumatera Selatan, dan Sumatera Utara. "Jadi nanti petani punya saham dan terlibat dalam produksi, pemaketan hasil produksi sampai distribusi," katanya di Komplek Istana Negara, Senin (4/9).
Memperkuat koperasi tani
KONTAN.CO.ID - Untuk memperkuat koperasi tani, pemerintah akan memperbaiki pola pengelolaan koperasi tersebut. Caranya adalah dengan mengadopsi konsep pengelolaan koperasi dari PT Badan Usaha Milik Rakyat Pangan Terhubung di Sukabumi. Amran Sulaiman, Menteri Pertanian, bilang penguatan koperasi tersebut akan dilakukan dengan mengumpulkan kelompok tani dalam satu korporasi koperasi tani. Sesuai arahan Presiden Joko Widodo, penguatan tersebut akan dilakukan di titik penghasil padi, seperti Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Sulawesi Selatan, Sumatera Selatan, dan Sumatera Utara. "Jadi nanti petani punya saham dan terlibat dalam produksi, pemaketan hasil produksi sampai distribusi," katanya di Komplek Istana Negara, Senin (4/9).