KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rencana pemindahan ibu kota ke Penajam, Paser Utara dan Kutai Kertanegara, Kalimantan Timur akan membawa berkah bagi para pengembang yang memiliki landbank di wilayah tersebut. Maklum, pembangunan kawasan ibu kota baru akan turut menggerakkan bisnis properti para pengembang. Wakil Ketua Dewan Pengurus Pusat Real Estate Indonesia (REI) Hari Gani mengatakan, sampai saat ini setidaknya ada beberapa pengembang yang memiliki lahan baik di sekitar Balikpapan maupun Samarinda yang memiliki akses langsung ke ibu kota baru itu. “Ada Ciputra, Sinarmas Land, Agung Podomoro Land, dan WIKA Realty,” bebernya Hari, Rabu (28/8). Bagi Hari, hal itu merupakan rezeki bagi masing-masing pengembang yang memang memiliki lahan di sekitar ibu kota itu. Toh menurutnya, sebagian di antaranya bahkan telah memiliki lahan itu sejak 15 tahun yang lalu. “Jadi selama ini, lahan itu kan belum berkontribusi,” tambahnya.
Menadah berkah, ini sederet pengembang yang punya landbank di calon ibu kota baru
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rencana pemindahan ibu kota ke Penajam, Paser Utara dan Kutai Kertanegara, Kalimantan Timur akan membawa berkah bagi para pengembang yang memiliki landbank di wilayah tersebut. Maklum, pembangunan kawasan ibu kota baru akan turut menggerakkan bisnis properti para pengembang. Wakil Ketua Dewan Pengurus Pusat Real Estate Indonesia (REI) Hari Gani mengatakan, sampai saat ini setidaknya ada beberapa pengembang yang memiliki lahan baik di sekitar Balikpapan maupun Samarinda yang memiliki akses langsung ke ibu kota baru itu. “Ada Ciputra, Sinarmas Land, Agung Podomoro Land, dan WIKA Realty,” bebernya Hari, Rabu (28/8). Bagi Hari, hal itu merupakan rezeki bagi masing-masing pengembang yang memang memiliki lahan di sekitar ibu kota itu. Toh menurutnya, sebagian di antaranya bahkan telah memiliki lahan itu sejak 15 tahun yang lalu. “Jadi selama ini, lahan itu kan belum berkontribusi,” tambahnya.