KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas meminta kepada jajarannya agar serapan anggaran pada Juli 2023 sudah mencapai 70 persen. Hal ini ditegaskan Gus Men, panggilan akrab Menag, dalam gelaran Penguatan Moderasi Beragama bagi ASN Kemenag se Provinsi Jawa Tengah di Kota Solo. "Saya sudah membuat kebijakan serapan anggaran yang harus mencapai 70% di bulan ke-7 atau Juli 2023. Ini penting untuk memastikan program dijalankan dengan cepat dan tepat. Jika tidak tercapai kita akan tarik anggaran tersebut atau kita refocusing," tegas Menag di depan ratusan ASN perwakilan Kanwil serta Kemenag kabupaten/kota se Jawa Tengah, Selasa (28/2).
Menag Minta Serapan Anggaran Kementerian Agama Capai 70% pada Juli 2023
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas meminta kepada jajarannya agar serapan anggaran pada Juli 2023 sudah mencapai 70 persen. Hal ini ditegaskan Gus Men, panggilan akrab Menag, dalam gelaran Penguatan Moderasi Beragama bagi ASN Kemenag se Provinsi Jawa Tengah di Kota Solo. "Saya sudah membuat kebijakan serapan anggaran yang harus mencapai 70% di bulan ke-7 atau Juli 2023. Ini penting untuk memastikan program dijalankan dengan cepat dan tepat. Jika tidak tercapai kita akan tarik anggaran tersebut atau kita refocusing," tegas Menag di depan ratusan ASN perwakilan Kanwil serta Kemenag kabupaten/kota se Jawa Tengah, Selasa (28/2).