KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin mengapresiasi Presiden Joko Widodo yang berani menyampaikan keberatannya terhadap Presiden Amerika Serikat Donald Trump yang menyatakan Yerusalem adalah ibu kota Israel. "Pak Jokowi langsung menyampaikan bahwa beliau telah berkomunikasi dengan negara yang tergabung dalam OKI (Organisasi Kerja Sama Islam). Bukan ria atau sombong, Pak Jokowi berbeda dengan beberapa (pemimpin) negara Timur Tengah lain," kata Lukman saat menyampaikan sambutannya di aksi bela Palestina, Monas, Minggu (17/12). Lukman mengatakan, Jokowi pernah secara tegas menyebut Palestina memiliki kedekatan dengan Indonesia.
Menag: Setiap nafas Indonesia dukung Palestina
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin mengapresiasi Presiden Joko Widodo yang berani menyampaikan keberatannya terhadap Presiden Amerika Serikat Donald Trump yang menyatakan Yerusalem adalah ibu kota Israel. "Pak Jokowi langsung menyampaikan bahwa beliau telah berkomunikasi dengan negara yang tergabung dalam OKI (Organisasi Kerja Sama Islam). Bukan ria atau sombong, Pak Jokowi berbeda dengan beberapa (pemimpin) negara Timur Tengah lain," kata Lukman saat menyampaikan sambutannya di aksi bela Palestina, Monas, Minggu (17/12). Lukman mengatakan, Jokowi pernah secara tegas menyebut Palestina memiliki kedekatan dengan Indonesia.