KONTAN.CO.ID - Pertumbuhan konsumsi swasta pada kuartal II 2017 mencapai 4,95% year-on-year (yoy). Angka ini di bawah pertumbuhan produk domestik bruto (PDB) di periode yang sama sebesar 5,01 yoy. Analis memprediksikan data ekonomi nasional yang masih melemah mempengaruhi kinerja emiten sektor konsumer. Optimisme konsumen Agustus 2017 kembali melemah, meski pada Juli 2017 sempat meningkat. Hasil survei konsumen Bank Indonesia (BI) menunjukkan Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) pada Agustus 2017 hanya 121,9, atau turun 1,5 poin dibanding Juli 2017. Selain itu, Indeks Kondisi Ekonomi (IKE) bulan Agustus turun 2,6 poin dari Juli 2017. Kompak, Indeks Ekspektasi Ekonomi (IEK) turun 0,4 poin dari posisi Juli 2017. Dari kondisi tersebut, Joni Wintarja Analis NH Korindo Sekuritas mengatakan, laporan keuangan beberapa emiten konsumer juga mencatatkan pelemahan sama seperti dengan data-data ekonomi nasional yang ada. "Otomatis jika data-data ekonomi nasional pada kuartal III 2017 masih melemah, sektor konsumer juga akan mengikuti," kata Joni, Jumat (8/9).
Menakar prospek kinerja sektor konsumer
KONTAN.CO.ID - Pertumbuhan konsumsi swasta pada kuartal II 2017 mencapai 4,95% year-on-year (yoy). Angka ini di bawah pertumbuhan produk domestik bruto (PDB) di periode yang sama sebesar 5,01 yoy. Analis memprediksikan data ekonomi nasional yang masih melemah mempengaruhi kinerja emiten sektor konsumer. Optimisme konsumen Agustus 2017 kembali melemah, meski pada Juli 2017 sempat meningkat. Hasil survei konsumen Bank Indonesia (BI) menunjukkan Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) pada Agustus 2017 hanya 121,9, atau turun 1,5 poin dibanding Juli 2017. Selain itu, Indeks Kondisi Ekonomi (IKE) bulan Agustus turun 2,6 poin dari Juli 2017. Kompak, Indeks Ekspektasi Ekonomi (IEK) turun 0,4 poin dari posisi Juli 2017. Dari kondisi tersebut, Joni Wintarja Analis NH Korindo Sekuritas mengatakan, laporan keuangan beberapa emiten konsumer juga mencatatkan pelemahan sama seperti dengan data-data ekonomi nasional yang ada. "Otomatis jika data-data ekonomi nasional pada kuartal III 2017 masih melemah, sektor konsumer juga akan mengikuti," kata Joni, Jumat (8/9).