Meski bisnis ritel sudah menjamur, niat PT Inti Cakrawala Citra untuk terjun ke bisnis ini tidak surut. Pusat perkulakan Indogrosir ini sejak 2001 melakukan pembinaan dengan mengelola toko tradisional menjadi toko modern (minimarket) yang dikelola mandiri. Sejak 2003, pola tersebut berubah menjadi tawaran waralaba dengan brand Omi. Omi mengusung konsep seperti ritel Indomaret atau Alfamart. Namun, mitra diperbolehkan untuk menggunakan nama toko dengan nama sendiri atau tetap menggunakan brand Omi. Sigit Yuwono, staf Divisi Franchise dan Development Inti Cakrawala Citra, mengatakan, hingga saat ini, cabang OMI sudah mencapai lebih dari 400 gerai yang tersebar di Jabodetabek, Bandung, Yogyakarta, Medan, dan lain-lain.
Menakar tawaran usaha minimarket
Meski bisnis ritel sudah menjamur, niat PT Inti Cakrawala Citra untuk terjun ke bisnis ini tidak surut. Pusat perkulakan Indogrosir ini sejak 2001 melakukan pembinaan dengan mengelola toko tradisional menjadi toko modern (minimarket) yang dikelola mandiri. Sejak 2003, pola tersebut berubah menjadi tawaran waralaba dengan brand Omi. Omi mengusung konsep seperti ritel Indomaret atau Alfamart. Namun, mitra diperbolehkan untuk menggunakan nama toko dengan nama sendiri atau tetap menggunakan brand Omi. Sigit Yuwono, staf Divisi Franchise dan Development Inti Cakrawala Citra, mengatakan, hingga saat ini, cabang OMI sudah mencapai lebih dari 400 gerai yang tersebar di Jabodetabek, Bandung, Yogyakarta, Medan, dan lain-lain.