JAKARTA. Pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno unggul dalam hitung cepat Pilkada DKI Jakarta 2017 putaran kedua. Meski begitu, Anies-Sandi meminta para pendukungnya tetap tenang, tidak jumawa demi persatuan dan kedamaian Jakarta. Berdasarkan hitung cepat Litbang Kompas, dari 100% sampel suara masuk, Anies-Sandi mendapatkan suara 58% sdangkan Basuki Tjahaja Purnawa-Djarot Saiful Hidayat 42%. Suara sah sebanyak 77,93%m suara tidak sah 0,79% dan suara tidak terpakai 21,28%. "Agenda pertama kami adalah memastikan Jakarta bersatu, Jakarta milik semua," kata Anies, dalam pidato kemenangan, Rabu (19/4).
Menang Pilgub DKI, Anies: Jakarta bersatu lagi
JAKARTA. Pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno unggul dalam hitung cepat Pilkada DKI Jakarta 2017 putaran kedua. Meski begitu, Anies-Sandi meminta para pendukungnya tetap tenang, tidak jumawa demi persatuan dan kedamaian Jakarta. Berdasarkan hitung cepat Litbang Kompas, dari 100% sampel suara masuk, Anies-Sandi mendapatkan suara 58% sdangkan Basuki Tjahaja Purnawa-Djarot Saiful Hidayat 42%. Suara sah sebanyak 77,93%m suara tidak sah 0,79% dan suara tidak terpakai 21,28%. "Agenda pertama kami adalah memastikan Jakarta bersatu, Jakarta milik semua," kata Anies, dalam pidato kemenangan, Rabu (19/4).