JAKARTA. Krisis politik yang terjadi di Thailand rupanya mengganggu iklim usaha di negeri gajah putih tersebut. Wakil Menteri Perindustrian mengatakan, pihaknya siap menampung industri relokasi dari Thailand. Alex Retraubun, Wakil Menteri Perindustrian Republik Indonesia menjelaskan, secara umum, pelaku usaha mencari kenyamanan untuk berusaha. "Kami tidak berharap terjadi kekacauan disana, nyatanya terjadi demikian. Wisata-wisatawan disana juga jadi berkeliaran ke Indonesia. Begitu juga dengan industri bisa direlokasi disini," ujar Alex pada Senin (26/5). Sejauh ini Alex mengatakan belum ada industri dari Thailand yang secara resmi mengatakan relokasi ke Indonesia. Namun ia mengatakan, tren yang terjadi bisa menuju ke arah relokasi tersebut.
Menanti berkah dari krisis politik Thailand
JAKARTA. Krisis politik yang terjadi di Thailand rupanya mengganggu iklim usaha di negeri gajah putih tersebut. Wakil Menteri Perindustrian mengatakan, pihaknya siap menampung industri relokasi dari Thailand. Alex Retraubun, Wakil Menteri Perindustrian Republik Indonesia menjelaskan, secara umum, pelaku usaha mencari kenyamanan untuk berusaha. "Kami tidak berharap terjadi kekacauan disana, nyatanya terjadi demikian. Wisata-wisatawan disana juga jadi berkeliaran ke Indonesia. Begitu juga dengan industri bisa direlokasi disini," ujar Alex pada Senin (26/5). Sejauh ini Alex mengatakan belum ada industri dari Thailand yang secara resmi mengatakan relokasi ke Indonesia. Namun ia mengatakan, tren yang terjadi bisa menuju ke arah relokasi tersebut.