JAKARTA. Posisi rupiah pada transaksi siang ini (20/7) bergerak terbatas dengan kecenderungan melemah. Berdasarkan data Bloomberg, pada pukul 11.49 WIB, nilai tukar rupiah di pasar spot melemah 0,03% menjadi 13.093 per dollar AS. Sementara, posisi rupiah berdasarkan kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) melemah 0,1% ke posisi 13.100. Kemarin, kurs JISDOR rupiah berada di level 13.086 per dollar. Research and Analyst PT Monex Investindo Futures Agus Chandra menuturkan, saat ini pelaku pasar sedang menanti hasil Rapat Dewan Gubernur BI. “Itu menyebabkan pasar cenderung bersikap wait and see,” kata Agus.
Menanti rapat BI, rupiah bergerak terbatas
JAKARTA. Posisi rupiah pada transaksi siang ini (20/7) bergerak terbatas dengan kecenderungan melemah. Berdasarkan data Bloomberg, pada pukul 11.49 WIB, nilai tukar rupiah di pasar spot melemah 0,03% menjadi 13.093 per dollar AS. Sementara, posisi rupiah berdasarkan kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) melemah 0,1% ke posisi 13.100. Kemarin, kurs JISDOR rupiah berada di level 13.086 per dollar. Research and Analyst PT Monex Investindo Futures Agus Chandra menuturkan, saat ini pelaku pasar sedang menanti hasil Rapat Dewan Gubernur BI. “Itu menyebabkan pasar cenderung bersikap wait and see,” kata Agus.