KONTAN.CO.ID - PARIS. Menara Eiffel sedang bersiap untuk menyambut pengunjung setelah dilakukan penguncian akibat Covid-19. Akan tetapi, mereka yang datang harus sehat bugar: karena masih ada kekhawatiran tentang infeksi serta pelarangan penggunaan elevator. Melansir Reuters, para pekerja di landmark Parisian, yang menjulang setinggi 324 meter (1.062 kaki) di atas ibukota Prancis, pada hari Rabu telah melakukan persiapan untuk membuka kembali lokasi wisata ini pada 25 Juni mendatang, setelah tiga bulan penutupan. Ini telah menjadi periode terpanjang penutupan situs wisata sejak aksi Perang Dunia II. Manajer mengatakan mereka berharap operasi kegiatan di Menara Eifel bisa kembali normal sepenuhnya pada musim panas nanti. Sementara itu, serangkaian tindakan keselamatan atau protokol Covid-19 akan dilakukan.
Menara Eiffel dibuka kembali, tetapi wisatawan harus naik tangga
KONTAN.CO.ID - PARIS. Menara Eiffel sedang bersiap untuk menyambut pengunjung setelah dilakukan penguncian akibat Covid-19. Akan tetapi, mereka yang datang harus sehat bugar: karena masih ada kekhawatiran tentang infeksi serta pelarangan penggunaan elevator. Melansir Reuters, para pekerja di landmark Parisian, yang menjulang setinggi 324 meter (1.062 kaki) di atas ibukota Prancis, pada hari Rabu telah melakukan persiapan untuk membuka kembali lokasi wisata ini pada 25 Juni mendatang, setelah tiga bulan penutupan. Ini telah menjadi periode terpanjang penutupan situs wisata sejak aksi Perang Dunia II. Manajer mengatakan mereka berharap operasi kegiatan di Menara Eifel bisa kembali normal sepenuhnya pada musim panas nanti. Sementara itu, serangkaian tindakan keselamatan atau protokol Covid-19 akan dilakukan.