Mendag: Pasar nyaman bikin transaksi semakin besar



JAKARTA. Menteri Perdagangan, Gita Wirjawan, menyebutkan, kondisi pasar harus nyaman untuk mewujudkan volume perdagangan yang lebih besar. Dengan begitu, stabilisasi harga pun bisa lebih memungkinkan.

"Semakin nyaman pasar maka transaksi perdagangan akan semakin besar, maka stabilitas harga semakin tinggi. Juga bisa bisa meningkatkan produk lokal," ujar Gita, dalam kunjungannya ke Pasar Baru Kranggot, di Cilegon, Banten, Rabu ( 18/1/2012 ).

Gita pun menuturkan, ada 30 pasar tradisional yang sudah direvitaisasi termasuk pembangunan pasar baru. Upaya revitalisasi dilakukan Kemendag dalam untuk mewujudkan pasar yang nyaman.


Menurut dia, revitalisasi pasar mengacu pada standar yang sudah ada di beberapa kota, seperti pasar di Kota solo dan Tangerang. Gita bilang, pasar tradisional di kota tersebut tidaklah mewah tapi bagus dan nyaman. "Dan, hampir tidak ada lalat di masing-masing pasar yang kami kunjungi," ucapnya.

Oleh sebab itu, ia akan berupaya membantu revitalisasi Pasar Kranggot, Cilegon yang sebelumnya terbakar. "Insya Allah, kami akan beri kabar kawan-kawan di kota Cilegon mengenai langkah-langkah yang bisa kami lakukan. Mudah-mudahan revitalisasi Pasar Baru Cilegon bisa sesegera mungkin," tutur Gita. (Ester Meryana/Kompas.com)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Asnil Amri