KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian berharap pemerintah daerah tidak hanya mengandalkan dana transfer ke daerah dan dana desa (TKDD) dari pemerintah pusat serta Pendapatan Asli Daerah (PAD), untuk menjalankan aktivitas perekonomiannya. “Jadi jangan hanya berpikir bagaimana menghabiskan dana dari transfer pusat. Nggak banyak juga kepala daerah yang berpikir gimana caranya mencatatkan pendapatan setinggi-tingginya, belanja dari sumber yang sah baik dari PAD tapi tidak menyusahkan masyarakat,” tutur Tito dalam agenda virtual, Rabu (30/11). Menurutnya cara untuk membesarkan PAD dengan mempajaki masyarakat sebanyak-banyaknya bukanlah tindakan yang benar, sebab akan menyulitkan masyarakat.
Mendagri Ingatkan Kepala Daerah Tak Melulu Andalkan Dana Transfer dari Pusat
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian berharap pemerintah daerah tidak hanya mengandalkan dana transfer ke daerah dan dana desa (TKDD) dari pemerintah pusat serta Pendapatan Asli Daerah (PAD), untuk menjalankan aktivitas perekonomiannya. “Jadi jangan hanya berpikir bagaimana menghabiskan dana dari transfer pusat. Nggak banyak juga kepala daerah yang berpikir gimana caranya mencatatkan pendapatan setinggi-tingginya, belanja dari sumber yang sah baik dari PAD tapi tidak menyusahkan masyarakat,” tutur Tito dalam agenda virtual, Rabu (30/11). Menurutnya cara untuk membesarkan PAD dengan mempajaki masyarakat sebanyak-banyaknya bukanlah tindakan yang benar, sebab akan menyulitkan masyarakat.