KONTAN.CO.ID - OMAHA. Ini kabar yang mengejutkan bagi sebagian investor mengenai Warren Buffett. Wall Street Journal mengabarkan, Berkshire Hathaway Inc telah menempatkan investasi di salah satu perusahaan pertambangan emas terbesar dunia. Langkah ini menambah panjang daftar investor terkenal yang membuat taruhan terkait dengan logam mulia pada saat terjadi ketidakpastian ekonomi yang signifikan. Melansir WSJ, Berkshire pada Jumat (14/8/2020) malam mengungkapkan bahwa mereka memegang saham di Barrick Gold Corp senilai US$ 565 juta pada akhir kuartal kedua. Barrick Gold merupakan perusahaan penambang emas terbesar kedua di dunia. Menurut FactSet, dengan jumlah tersebut, Berkshire menjadi pemegang saham terbesar ke-11 di Barrick yang berbasis di Toronto. Baca Juga: Meski dihindari Warren Buffett, ini 5 alasan potensial pilih emas untuk investasi
Mengejutkan! Dulu benci, kini Warren Buffett ikut memburu emas
KONTAN.CO.ID - OMAHA. Ini kabar yang mengejutkan bagi sebagian investor mengenai Warren Buffett. Wall Street Journal mengabarkan, Berkshire Hathaway Inc telah menempatkan investasi di salah satu perusahaan pertambangan emas terbesar dunia. Langkah ini menambah panjang daftar investor terkenal yang membuat taruhan terkait dengan logam mulia pada saat terjadi ketidakpastian ekonomi yang signifikan. Melansir WSJ, Berkshire pada Jumat (14/8/2020) malam mengungkapkan bahwa mereka memegang saham di Barrick Gold Corp senilai US$ 565 juta pada akhir kuartal kedua. Barrick Gold merupakan perusahaan penambang emas terbesar kedua di dunia. Menurut FactSet, dengan jumlah tersebut, Berkshire menjadi pemegang saham terbesar ke-11 di Barrick yang berbasis di Toronto. Baca Juga: Meski dihindari Warren Buffett, ini 5 alasan potensial pilih emas untuk investasi