KONTAN.CO.ID - LONDON. Mantan Perdana Menteri Inggris David Cameron ditunjuk sebagai Menteri Luar Negeri yang baru pada Senin (13/11), dalam penunjukan mengejutkan yang dilakukan Perdana Menteri Rishi Sunak saat ia merombak tim utamanya. David Cameron, 57 tahun, menjabat sebagai perdana menteri Inggris dari tahun 2010 hingga 2016, mengundurkan diri setelah hasil referendum Brexit, ketika Inggris memilih untuk meninggalkan Uni Eropa. Kembalinya dia secara tak terduga ke garis depan politik Inggris terjadi setelah dia menghabiskan tujuh tahun terakhir menulis memoarnya dan melibatkan dirinya dalam bisnis, termasuk Greensill Capital, sebuah perusahaan keuangan yang kemudian bangkrut.
Mengejutkan, Sunak Tunjuk Mantan PM Inggris David Cameron Sebagai Menteri Luar Negeri
KONTAN.CO.ID - LONDON. Mantan Perdana Menteri Inggris David Cameron ditunjuk sebagai Menteri Luar Negeri yang baru pada Senin (13/11), dalam penunjukan mengejutkan yang dilakukan Perdana Menteri Rishi Sunak saat ia merombak tim utamanya. David Cameron, 57 tahun, menjabat sebagai perdana menteri Inggris dari tahun 2010 hingga 2016, mengundurkan diri setelah hasil referendum Brexit, ketika Inggris memilih untuk meninggalkan Uni Eropa. Kembalinya dia secara tak terduga ke garis depan politik Inggris terjadi setelah dia menghabiskan tujuh tahun terakhir menulis memoarnya dan melibatkan dirinya dalam bisnis, termasuk Greensill Capital, sebuah perusahaan keuangan yang kemudian bangkrut.