KONTAN.CO.ID - Jakarta. Kepulauan Cayman dijuluki sebagai wilayah surga pajak. Nama Kepulauan Cayman juga muncul dalam Pandora Papers. Dirangkum dari laman Britannica, Kepulauan Cayman adalah wilayah luar negeri Britania Raya yang berada di Laut Karibia. Kepulauan Cayman memiliki tiga pulau utama yakni pulau Grand Cayman, Little Cayman, dan Cayman Brac yang terletak sekitar 290 km di barat laut Jamaika. Pulau-pulau tersebut umumnya merupakan dataran rendah. Pesisirnya adalah batu kapur dengan pantai berpasir yang dikelilingi oleh terumbu karang.
Mengenal Kepulauan Cayman yang dikenal sebagai wilayah surga pajak
KONTAN.CO.ID - Jakarta. Kepulauan Cayman dijuluki sebagai wilayah surga pajak. Nama Kepulauan Cayman juga muncul dalam Pandora Papers. Dirangkum dari laman Britannica, Kepulauan Cayman adalah wilayah luar negeri Britania Raya yang berada di Laut Karibia. Kepulauan Cayman memiliki tiga pulau utama yakni pulau Grand Cayman, Little Cayman, dan Cayman Brac yang terletak sekitar 290 km di barat laut Jamaika. Pulau-pulau tersebut umumnya merupakan dataran rendah. Pesisirnya adalah batu kapur dengan pantai berpasir yang dikelilingi oleh terumbu karang.