KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pencemaran lingkungan seringkali dihubungkan dengan kata "kotoran ternak." Namun, PT Permodalan Nasional Madani (PNM) melihat sisi lainnya dan menemukan peluang berharga dalam limbah ini. Melalui program Kampung Madani, PNM berfokus pada Desa Cibodas, Bandung, untuk mengolah kotoran ternak sapi menjadi pupuk kompos dan bahan bakar melalui produksi biogas. Kampung Madani bertujuan untuk mengembangkan potensi pertanian, ekonomi, pendidikan, dan sosial kemasyarakatan di masyarakat. "Sebanyak 11 Kampung Madani telah dibentuk di seluruh Indonesia, dan pada tahun 2023, PNM telah berhasil melakukan 14 kegiatan pemberdayaan," tulis siaran pers PNM, Sabtu (22/7).
Menggali Potensi Biogas di Kampung Madani Cibodas, Bandung
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pencemaran lingkungan seringkali dihubungkan dengan kata "kotoran ternak." Namun, PT Permodalan Nasional Madani (PNM) melihat sisi lainnya dan menemukan peluang berharga dalam limbah ini. Melalui program Kampung Madani, PNM berfokus pada Desa Cibodas, Bandung, untuk mengolah kotoran ternak sapi menjadi pupuk kompos dan bahan bakar melalui produksi biogas. Kampung Madani bertujuan untuk mengembangkan potensi pertanian, ekonomi, pendidikan, dan sosial kemasyarakatan di masyarakat. "Sebanyak 11 Kampung Madani telah dibentuk di seluruh Indonesia, dan pada tahun 2023, PNM telah berhasil melakukan 14 kegiatan pemberdayaan," tulis siaran pers PNM, Sabtu (22/7).