JAKARTA. Perusahaan pembiayaan alias multifinance jarang yang masuk ke pembiayaan bajaj. Adalah PT Anugerah Utama Multifinance atawa Gratama Finance yang menawarkan pembiayaan roda tiga tersebut. Pada tahun depan, Gratama Finance mematok target bisa menyalurkan pembiayaan untuk 1.000 unit bajaj berbahan bakar gas (BBG). Gratama Finance memulai bisnis pembiayaan bajaj sejak tahun 2006. Sepanjang delapan tahun ini, Gratama Finance sudah membiayai lebih dari 6.000 unit bajaj. Suryadi, Manajer Operasional Gratama Finance mengungkapkan, pada awalnya tak mudah terjun ke pembiayaan bajaj. Pihaknya menemui beberapa kendala lantaran segmen pasarnya merupakan kalangan menengah ke bawah yang rata-rata masih belum melek soal keuangan.
Menggaruk untung dari pembiayaan bajaj
JAKARTA. Perusahaan pembiayaan alias multifinance jarang yang masuk ke pembiayaan bajaj. Adalah PT Anugerah Utama Multifinance atawa Gratama Finance yang menawarkan pembiayaan roda tiga tersebut. Pada tahun depan, Gratama Finance mematok target bisa menyalurkan pembiayaan untuk 1.000 unit bajaj berbahan bakar gas (BBG). Gratama Finance memulai bisnis pembiayaan bajaj sejak tahun 2006. Sepanjang delapan tahun ini, Gratama Finance sudah membiayai lebih dari 6.000 unit bajaj. Suryadi, Manajer Operasional Gratama Finance mengungkapkan, pada awalnya tak mudah terjun ke pembiayaan bajaj. Pihaknya menemui beberapa kendala lantaran segmen pasarnya merupakan kalangan menengah ke bawah yang rata-rata masih belum melek soal keuangan.