Menghilangkan Bau Badan, 3 Manfaat Kecombrang yang Beraroma Khas



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kecombrang populer dalam dunia kuniler. Ini manfaat kecombrang untuk kesehatan, salah satunya menghilangkan bau badan. 

Kecombrang banyak dijadikan campuran menu makanan. 

Baca Juga: Wortel Efektif Melawan Bau Mulut Tidak Sedap?


Untuk Anda yang belum familiar, kecombrang merupakan sejenis tumbuhan rempah. Mengutip dari Wikipedia, tanaman kecombrang bisa tumbuh tinggi samapi 5 meter. Bunga kecombrang berwarna merah dengan daun berbentuk jorong.  

Mengutip dari Health.grid.id, bunga kecombrang mengandung vitamin C, serat, saponin, polifenol, flavonoid. 

Mengadung vitamin dan mineral membuat kecombrang populer dalam dunia kesehatan. Berikut manfaat kecombrang untuk kesehatan tubuh. 

1. Asam lambung 

Anda penderita asam lambung? Sebaiknya cobalah mengonsumsi kecombrang mulai saat ini. 

Melansir dari Tribunnews.com, kandungan dalam bunga kecombrang bisa membantu meredakan asam lambung tinggi. 

2. Bau badan 

Batang kecombrang memiliki aroma wangi yang khas. Anda bisa mengolah batang kecombrang menjadi sabun untuk digunakan sehari-hari. 

3. Gangguan kulit 

Bunga kecombrang efektif untuk mengobati penyakit kulit seperti cacar, campak, dan penyakit kulit lainnya.

Baca Juga: Cara Terbaik Minum Teh Hijau agar Efektif Menurunkan Berat Badan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tri Sulistiowati