KONTAN.CO.ID - Paralimpiade Paris 2024 telah mulai digelar sejak 28 Agustus lalu. Baru 4 hari berjalan, beberapa negara sudah mulai mencatatkan perolehan medali. Sampai Sabtu (31/8) sore, China masih memimpin klasemen dengan total perolehan 26 medali. Meskipun Komite Paralimpiade Internasional tidak memberikan hadiah uang tunai untuk atlet yang berhasil meraih juara, beberapa negara memberikan bonus tambahan kepada atlet mereka. Melansir CNBC, besaran bonus yang diberikan bagi atlet peraih medali Parallimpiade cukup bervariasi.Ada yang sama dengan bonus atlet Olimpiade tetapi ada pula yang berbeda.
Baca Juga: Olimpiade Paris Berakhir, Los Angeles Bersiap Jadi Tuan Rumah Olimpiade 2028 Berikut rangkuman beberapa diantaranya : 1. Kanada Pada awal tahun, Komite Paralimpiade Kanada mengumumkan bahwa peraih medali akan menerima bonus uang tunai yang sama dengan rekan-rekan Olimpiade. Perhitungannya sebesar 20.000 dolar Kanada (US$ 14.786) untuk emas, CA$15.000 untuk perak, dan CA$10.000 untuk perunggu. 2. Spanyol Negara yang beribukota di Portugas, juga memberi penghargaan kepada atlet Paralimpiade dengan bonus uang tunai yang sama dengan peraih medali Olimpiade. Besarannya sebesar 94.000 euro ($105.312) untuk peraih medali emas, 48.000 euro untuk peraih medali perak, dan 30.000 euro untuk peraih medali perunggu. 3. Malaysia Peraih medali Paralimpiade Malaysia akan menerima hadiah uang tunai sebesar 1 juta ringgit Malaysia ($228.623) untuk emas, 300.000 ringgit untuk perak, dan 100.000 ringgit untuk perunggu. Ditambah lagi tiga perusahaan swasta yang menjadi sponsor juga menjanjikan uang tambahan hingga 60.000 ringgit untuk emas, 30.000 ringgit untuk peraih medali perak, dan 15.000 ringgit untuk peraih medali perunggu. 4. Jepang Negara ini besaran bonus berbeda antara peraih medali Paralimpiade dan Olimpiade untuk peraih emas. Atlet Paralimpiade Jepang akan menerima 3 juta yen ($20.780) sedangkan peraih Olimpiade sebesar 5 juta yen. Peraih medali perak dan perunggu Paralimpiade akan menerima pembayaran yang sama dengan rekan-rekan mereka di Olimpiade, masing-masing sebesar 2 juta yen dan 1 juta yen. 5. Singapura
Singapura menetapkan kebijakan berbeda. Peraih medali emas Paralimpiade Singapura akan menerima 500.000 dolar Singapura ($380.000) atau setengah dari yang diterima oleh rekan-rekan mereka di Olimpiade. Peraih medali perak dan perunggu akan mendapatkan masing-masing $300.000 dan $150.000. 6. Indonesia Menteri Pemuda dan Olahraga, Dito Ariotedjo menyebut bonus yang diterima peraih medali Paralimpiade dan Olimpiade akan sama. Artinya jumlahnya akan sama dengan Vedric dan Rizki yang mengantongi Rp 6 miliar karena meraih medali emas serta Gregoria mengantongi Rp 1,5 miliar karena mendapatkan medali perak. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Putri Werdiningsih