KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat 0,98% atau setara 57,67 poin ke level harga 5.931 pada penutupan pasar modal, Kamis (20/9). IHSG melanjutkan penguatan yang kemarin naik 1,06%. Dennies Christoper Jordan Analis Artha Sekuritas mengatakan penguatan didorong oleh sektor industri dasar yang naik 1,82% dan manufaktur 1,37%. "Penguatan IHSG juga didorong oleh optimisme investor setelah faktor global yang mulai kondusif dan nilai tukar rupiah yang juga mulai stabil," kata Dennies, Kamis (20/9).
Menguat dua hari, IHSG dibayangi aksi ambil untung besok
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat 0,98% atau setara 57,67 poin ke level harga 5.931 pada penutupan pasar modal, Kamis (20/9). IHSG melanjutkan penguatan yang kemarin naik 1,06%. Dennies Christoper Jordan Analis Artha Sekuritas mengatakan penguatan didorong oleh sektor industri dasar yang naik 1,82% dan manufaktur 1,37%. "Penguatan IHSG juga didorong oleh optimisme investor setelah faktor global yang mulai kondusif dan nilai tukar rupiah yang juga mulai stabil," kata Dennies, Kamis (20/9).