KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 0,77% ke level 6.820,663 pada perdagangan Rabu (21/12). Investor asing melakukan aksi jual bersih sebesar Rp 279,7 miliar di pasar reguler Analis MNC Sekuritas Herditya Wicaksana menilai, penguatan IHSG sejalan dengan pergerakan bursa global yang mayoritas ditutup menguat. Penguatan IHSG juga ditopang oleh sektor energi di tengah penantian rilis suku bunga 7-Day (Reverse) Repo Rate besok (22/12). Menurut Herditya, investor tetap harus mewaspadai pernyataan Bank Sentral AS, yakni Federal Reserve yang masih cenderung hawkish untuk tahun depan. “Hal tersebut menjadi sentimen negatif bagi pasar,” terang Herditya kepada Kontan.co.id, Rabu (21/12).
Menguat Hari Ini, Simak Proyeksi IHSG dan Rekomendasi Saham Untuk Kamis (22/12)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 0,77% ke level 6.820,663 pada perdagangan Rabu (21/12). Investor asing melakukan aksi jual bersih sebesar Rp 279,7 miliar di pasar reguler Analis MNC Sekuritas Herditya Wicaksana menilai, penguatan IHSG sejalan dengan pergerakan bursa global yang mayoritas ditutup menguat. Penguatan IHSG juga ditopang oleh sektor energi di tengah penantian rilis suku bunga 7-Day (Reverse) Repo Rate besok (22/12). Menurut Herditya, investor tetap harus mewaspadai pernyataan Bank Sentral AS, yakni Federal Reserve yang masih cenderung hawkish untuk tahun depan. “Hal tersebut menjadi sentimen negatif bagi pasar,” terang Herditya kepada Kontan.co.id, Rabu (21/12).