KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Direktur National Maritime Institute Siswanto Rusdi menilai program Tol Laut yang dimulai sejak tahun 2015 perlu diperbaiki. Lantaran sejak program ini dilaksanakan, penekanan disparitas harga di pasar masih belum signifikan. Ia menjelaskan, disparitas Tol Laut hanya terjadi antar pelabuhan. Bengkaknya biaya logistik darat dari pelabuhan ke pasar masih jadi pekerjaan rumah yang mesti dibenahi. "Karena sektor laut hanya satu elemen logistik, harus dibenahi juga sektor lainnya," kata Rusdi kepada Kontan.co.id, Kamis (12/4).
Mengukur efektifitas tol laut tiga tahun ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Direktur National Maritime Institute Siswanto Rusdi menilai program Tol Laut yang dimulai sejak tahun 2015 perlu diperbaiki. Lantaran sejak program ini dilaksanakan, penekanan disparitas harga di pasar masih belum signifikan. Ia menjelaskan, disparitas Tol Laut hanya terjadi antar pelabuhan. Bengkaknya biaya logistik darat dari pelabuhan ke pasar masih jadi pekerjaan rumah yang mesti dibenahi. "Karena sektor laut hanya satu elemen logistik, harus dibenahi juga sektor lainnya," kata Rusdi kepada Kontan.co.id, Kamis (12/4).