KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menyebut telah membebas tugaskan Direktur Teknik Lion Air. Hal itu berkenaan dengan peristiwa jatuhnya pesawat JT 610 tujuan Pangkalpinang, Senin (29/10). "Kita (Kementerian Perhubungan) per hari ini membebas tugaskan Direktur Teknik Lion untuk diganti dengan yang lain," ungkap Budi di Jiexpo Kemayoran, Rabu (31/10). Pasalnya, Direktur Teknik Lion itu merupakan pihak yang merekomendasi perangkat-perangkat teknis pada pesawat itu. Budi pun menyebut pihaknya memiliki kewenangan untuk mencopot direksi."Tak hanya itu, kita juga kan mengintensifkan proses rem cek, khususnya kepada Lion," tambah Budi.
Menhub: Direktur teknik Lion Air dibebastugaskan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menyebut telah membebas tugaskan Direktur Teknik Lion Air. Hal itu berkenaan dengan peristiwa jatuhnya pesawat JT 610 tujuan Pangkalpinang, Senin (29/10). "Kita (Kementerian Perhubungan) per hari ini membebas tugaskan Direktur Teknik Lion untuk diganti dengan yang lain," ungkap Budi di Jiexpo Kemayoran, Rabu (31/10). Pasalnya, Direktur Teknik Lion itu merupakan pihak yang merekomendasi perangkat-perangkat teknis pada pesawat itu. Budi pun menyebut pihaknya memiliki kewenangan untuk mencopot direksi."Tak hanya itu, kita juga kan mengintensifkan proses rem cek, khususnya kepada Lion," tambah Budi.