KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Puncak arus balik angkutan penyeberangan dari Bakauheni menuju ke Merak diprediksi akan terjadi pada hari Sabtu dan Minggu ini (7-8 Mei 2022). Untuk menghindari kepadatan dan agar perjalanan lebih nyaman, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengimbau kepada masyarakat untuk menyeberang kembali setelah tanggal 8 Mei 2022. “Sampai hari Sabtu pagi ini, baru sekitar 37 persen yang bergerak. Artinya ada kecenderungan sisanya yang 63 persen akan menyeberang dalam satu-dua hari ini. Saya mengimbau jangan kembali hari ini dan besok. Kalau bisa ditunda hari Senin atau Selasa (9/10 Mei 2022),” ucap Budi Karya saat meninjau Pelabuhan Panjang, Lampung pada Sabtu (7/5) dalam rangka mengecek kesiapan arus balik. Menhub mengatakan, untuk memecah kepadatan arus balik di Pelabuhan Penyeberangan Bakauheni, telah disiapkan Pelabuhan Panjang sebagai pelabuhan tambahan.
Menhub Mengimbau Masyarakat Kembali Setelah 8 Mei 2022
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Puncak arus balik angkutan penyeberangan dari Bakauheni menuju ke Merak diprediksi akan terjadi pada hari Sabtu dan Minggu ini (7-8 Mei 2022). Untuk menghindari kepadatan dan agar perjalanan lebih nyaman, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengimbau kepada masyarakat untuk menyeberang kembali setelah tanggal 8 Mei 2022. “Sampai hari Sabtu pagi ini, baru sekitar 37 persen yang bergerak. Artinya ada kecenderungan sisanya yang 63 persen akan menyeberang dalam satu-dua hari ini. Saya mengimbau jangan kembali hari ini dan besok. Kalau bisa ditunda hari Senin atau Selasa (9/10 Mei 2022),” ucap Budi Karya saat meninjau Pelabuhan Panjang, Lampung pada Sabtu (7/5) dalam rangka mengecek kesiapan arus balik. Menhub mengatakan, untuk memecah kepadatan arus balik di Pelabuhan Penyeberangan Bakauheni, telah disiapkan Pelabuhan Panjang sebagai pelabuhan tambahan.