KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup di zona hijau pada perdagangan Rabu (17/11). IHSG menguat 0,37% ke level 6.675,80. Mengutip data Bursa Efek Indonesia (BEI), tujuh dari 11 sektor di bursa mencatatkan penguatan. Peningkatan paling tinggi dirasakan oleh sektor industri hingga 1,51%. Setelahnya ada sektor transportasi dan logistik yang naik 1,40%. Adapun sektor energi terkerek 0,84%. Analis Artha Sekuritas Indonesia Dennies Christoper Jordan mencermati, IHSG ditutup menghijau seiring penguatan bursa saham Amerika Serikat yang ditopang data penjualan ritel. Rilis data ini meredakan kekhawatiran terhadap The Fed yang akan agresif menaikkan suku bunga.
Menjelang pengumuman suku bunga, IHSG diproyeksi melanjutkan penguatan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup di zona hijau pada perdagangan Rabu (17/11). IHSG menguat 0,37% ke level 6.675,80. Mengutip data Bursa Efek Indonesia (BEI), tujuh dari 11 sektor di bursa mencatatkan penguatan. Peningkatan paling tinggi dirasakan oleh sektor industri hingga 1,51%. Setelahnya ada sektor transportasi dan logistik yang naik 1,40%. Adapun sektor energi terkerek 0,84%. Analis Artha Sekuritas Indonesia Dennies Christoper Jordan mencermati, IHSG ditutup menghijau seiring penguatan bursa saham Amerika Serikat yang ditopang data penjualan ritel. Rilis data ini meredakan kekhawatiran terhadap The Fed yang akan agresif menaikkan suku bunga.