KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Secara historis, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) cenderung mengalami penguatan di akhir tahun karena aksi window dressing. Namun, Mirae Asset Sekuritas memproyeksikan bahwa window dressing tahun ini tidak akan setinggi tahun-tahun sebelumnya. Sepanjang tahun berjalan ini, IHSG sudah mencatatkan kenaikan sebesar 6,44% secara year to date (YtD) per Rabu (25/9). Bahkan, pada pekan lalu, IHSG sudah menyentuh level 7.900. Head of Investment Information Team Mirae Asset Sekuritas Indonesia Martha Christina menilai, potensi window dressing dalam dua bulan ke depan mungkin tidak akan terlalu besar, mengingat kenaikan IHSG yang sudah cukup signifikan. “Kenaikan IHSG yang sudah cukup tinggi membuat ruang untuk window dressing menjadi terbatas,” kata dia, Selasa (24/9).
Menjelang Window Dressing 2024, Mirae Asset Proyeksikan IHSG ke Level 7.915
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Secara historis, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) cenderung mengalami penguatan di akhir tahun karena aksi window dressing. Namun, Mirae Asset Sekuritas memproyeksikan bahwa window dressing tahun ini tidak akan setinggi tahun-tahun sebelumnya. Sepanjang tahun berjalan ini, IHSG sudah mencatatkan kenaikan sebesar 6,44% secara year to date (YtD) per Rabu (25/9). Bahkan, pada pekan lalu, IHSG sudah menyentuh level 7.900. Head of Investment Information Team Mirae Asset Sekuritas Indonesia Martha Christina menilai, potensi window dressing dalam dua bulan ke depan mungkin tidak akan terlalu besar, mengingat kenaikan IHSG yang sudah cukup signifikan. “Kenaikan IHSG yang sudah cukup tinggi membuat ruang untuk window dressing menjadi terbatas,” kata dia, Selasa (24/9).