KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin mengatakan, pertemuannya dengan CEO Tesla pada awal Agustus lalu dalam rangka menyediakan akses internet bagi puskemas di daerah terpencil di Indonesia melalui jaringan internet Starlilnk milik SpaceX. Budi menjelaskan pertemuan tersebut berkaca pada Starlink yang memberikan akses internet kepada sekolah-sekolah terpencil di Rwanda dengan harga khusus. Di Indonesia sendiri saat ini masih ada sekitar 745 puskemas di daerah terpencil atau 3T yang belum memiliki akses internet. “Ngga terjangkau dengan fasilitas yang ada sekarang dengan 2.200 puskesmas teridentifikasi aksesnya buruk. Nah itu yang kita bicarakan dengan Elon Musk, apakah bisa dibantu yang 745 puskemas ini bisa dikoneksikan dengan internet,” jelas Budi di Komplek Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (14/8).
Menkes Harap Elon Musk Beri Harga Murah untuk Akses Internet di Puskesmas Terpencil
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin mengatakan, pertemuannya dengan CEO Tesla pada awal Agustus lalu dalam rangka menyediakan akses internet bagi puskemas di daerah terpencil di Indonesia melalui jaringan internet Starlilnk milik SpaceX. Budi menjelaskan pertemuan tersebut berkaca pada Starlink yang memberikan akses internet kepada sekolah-sekolah terpencil di Rwanda dengan harga khusus. Di Indonesia sendiri saat ini masih ada sekitar 745 puskemas di daerah terpencil atau 3T yang belum memiliki akses internet. “Ngga terjangkau dengan fasilitas yang ada sekarang dengan 2.200 puskesmas teridentifikasi aksesnya buruk. Nah itu yang kita bicarakan dengan Elon Musk, apakah bisa dibantu yang 745 puskemas ini bisa dikoneksikan dengan internet,” jelas Budi di Komplek Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (14/8).