KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah tengah mengembangkan program National Logistic Ecosystem (NLE) sebagai platform digitalisasi yang dapat mempertemukan komunitas logistik antara sektor permintaan dan penawaran. Platform NLE ini nantinya dapat mempertemukan komunitas logistik di sektor permintaan yang kini sudah ada di Customs Excise Information System and Automation (CEISA) yaitu importir/eksportir dengan komunitas logistik di sektor supply yaitu penyedia jasa logistik. Menteri Keuangan, Sri Mulyani menjelaskan, gambaran sistem logistik Indonesia saat ini seperti ‘benang’ ruwet . Sehingga pelaku usaha dari logistik, eksportir dan importir harus berkali-kali melakukan penyerahan maupun proses yang berulang dan rumit.
Menkeu sebut sistem logistik Indonesia seperti benang ruwet
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah tengah mengembangkan program National Logistic Ecosystem (NLE) sebagai platform digitalisasi yang dapat mempertemukan komunitas logistik antara sektor permintaan dan penawaran. Platform NLE ini nantinya dapat mempertemukan komunitas logistik di sektor permintaan yang kini sudah ada di Customs Excise Information System and Automation (CEISA) yaitu importir/eksportir dengan komunitas logistik di sektor supply yaitu penyedia jasa logistik. Menteri Keuangan, Sri Mulyani menjelaskan, gambaran sistem logistik Indonesia saat ini seperti ‘benang’ ruwet . Sehingga pelaku usaha dari logistik, eksportir dan importir harus berkali-kali melakukan penyerahan maupun proses yang berulang dan rumit.