KONTAN.CO.ID - WONOGIRI. Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian Darmin Nasution optimis penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) untuk usaha di sektor produksi akan mencapai 50%. "Sekarang per Oktober masih 43%, akhir tahun target 50%," ujar Darmin saat memberikan sambutan di acara Penyaluran KUR Peternakan Rakyat, Kamis (6/12). Darmin yakin target tersebut akan tercapai di akhir tahun. Pasalnya saat ini petani mulai masuk musim panen sehingga membutuhkan pendanaan. KUR untuk sektor produksi ditingkatkan karena selama ini KUR mayoritas digunakan untuk sektor perdagangan. Ke depannya KUR untuk sektor produksi akan terus didorong menjadi mayoritas. "Tahun depan 60%, tahun berikutnya kita mau 70% produksi," terang Darmin.
Menko Darmin optimis penyaluran KUR ke sektor produksi capai 50%
KONTAN.CO.ID - WONOGIRI. Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian Darmin Nasution optimis penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) untuk usaha di sektor produksi akan mencapai 50%. "Sekarang per Oktober masih 43%, akhir tahun target 50%," ujar Darmin saat memberikan sambutan di acara Penyaluran KUR Peternakan Rakyat, Kamis (6/12). Darmin yakin target tersebut akan tercapai di akhir tahun. Pasalnya saat ini petani mulai masuk musim panen sehingga membutuhkan pendanaan. KUR untuk sektor produksi ditingkatkan karena selama ini KUR mayoritas digunakan untuk sektor perdagangan. Ke depannya KUR untuk sektor produksi akan terus didorong menjadi mayoritas. "Tahun depan 60%, tahun berikutnya kita mau 70% produksi," terang Darmin.