Jakarta, Menko PMK Puan Maharani, minggu sore menerima Wakil Perdana Menteri Republik Rakyat Tiongkok (RRT) yang baru, Sun Chunlan di Kantor Kemenko PMK, Jakarta. Dalam pertemuan itu, keduanya membahas persiapan HLM-PEM ke 4 yang akan berlangsung di Tiongkok. Disela-sela kunjungannya mengikuti opening ceremony Asian Games XVIII 2018, Wakil Perdana Menteri RRT, Sun Chunlan mengunjungi Kemenko PMK. Ini adalah kali pertama kunjungan Sun Chunlan yang baru diangkat sebagai Wakil Perdana Menteri RRT pada maret 2018 menggantikan Liu Yandong. Sebagai Wakil Perdana Menteri RRT, Sun Chunlan fokus tugasnya pada isu kesejahteraan sosial dan keharmonisan masyarakat. Karena itulah ia merasa berkepentingan mengunjungi Menko PMK Puan Maharani yang notabene rekan tugasnya di Indonesia. Sun Chunlan langsung disambut Menko Puan beserta jajarannnya di kantor Kemenko PMK minggu sore. Dalam kesempatan itu, Menko Puan mengucapkan selamat atas penunjukan Y.M Sun Chunlan sebagai Wakil Perdana Menteri RRT pada Maret 2018.Pemerintah Indonesia, sebutnya, menyampaikan penghargaan setinggitingginya atas kehadiran Y.M Sun Chunlan sebagai Utusan Khusus Presiden RRT, Y.M. Xi Jinping, untuk menghadiri Upacara pembukaan Asian Games ke-18 di Jakarta. “Terima kasih atas dukungan RRT selama ini terhadap suksesnya penyelenggaraan Asian Games 2018 di Indonesia,” demikian Menko Puan. Ia meyakini, bahwa ajang Asian Games akan kian mengeratkan persahabatan antar negara-negara di Asia, termasuk Indonesia dengan RRT.
Menko Puan Menerima Kunjungan Wakil Perdana Menteri RRT
Jakarta, Menko PMK Puan Maharani, minggu sore menerima Wakil Perdana Menteri Republik Rakyat Tiongkok (RRT) yang baru, Sun Chunlan di Kantor Kemenko PMK, Jakarta. Dalam pertemuan itu, keduanya membahas persiapan HLM-PEM ke 4 yang akan berlangsung di Tiongkok. Disela-sela kunjungannya mengikuti opening ceremony Asian Games XVIII 2018, Wakil Perdana Menteri RRT, Sun Chunlan mengunjungi Kemenko PMK. Ini adalah kali pertama kunjungan Sun Chunlan yang baru diangkat sebagai Wakil Perdana Menteri RRT pada maret 2018 menggantikan Liu Yandong. Sebagai Wakil Perdana Menteri RRT, Sun Chunlan fokus tugasnya pada isu kesejahteraan sosial dan keharmonisan masyarakat. Karena itulah ia merasa berkepentingan mengunjungi Menko PMK Puan Maharani yang notabene rekan tugasnya di Indonesia. Sun Chunlan langsung disambut Menko Puan beserta jajarannnya di kantor Kemenko PMK minggu sore. Dalam kesempatan itu, Menko Puan mengucapkan selamat atas penunjukan Y.M Sun Chunlan sebagai Wakil Perdana Menteri RRT pada Maret 2018.Pemerintah Indonesia, sebutnya, menyampaikan penghargaan setinggitingginya atas kehadiran Y.M Sun Chunlan sebagai Utusan Khusus Presiden RRT, Y.M. Xi Jinping, untuk menghadiri Upacara pembukaan Asian Games ke-18 di Jakarta. “Terima kasih atas dukungan RRT selama ini terhadap suksesnya penyelenggaraan Asian Games 2018 di Indonesia,” demikian Menko Puan. Ia meyakini, bahwa ajang Asian Games akan kian mengeratkan persahabatan antar negara-negara di Asia, termasuk Indonesia dengan RRT.