KONTAN.CO.ID - YOGYAKARTA. Menteri Koperasi dan UKM AAGN Puspayoga manargetkan tidak ada lagi koperasi yang hanya berlabel papan nama atau sakit, per tahun 2019. Melalui Reformasi Total Koperasi, semua koperasi yang ada diupayakan menjadi koperasi yang sehat. Dalam catatan dia, hampir separuh dari koperasi masih perlu perhatian lebih. "Sekarang masih 75.000 koperasi yang perlu dibina, 80.000 sehat," kata dia saat membuka Rapat Kerja Nasional II Dekopin di Yogyakarta, Selasa (24/10). Dia mengklaim, Reformasi Total Koperasi sudah mulai menunjukkan hasil. Kontribusi koperasi terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) nasional naik menjadi 3,99% pada tahun 2016, dari hanya 1,71% pada tahun 2014 lalu.
Menkop targetkan tak ada koperasi sakit pada 2019
KONTAN.CO.ID - YOGYAKARTA. Menteri Koperasi dan UKM AAGN Puspayoga manargetkan tidak ada lagi koperasi yang hanya berlabel papan nama atau sakit, per tahun 2019. Melalui Reformasi Total Koperasi, semua koperasi yang ada diupayakan menjadi koperasi yang sehat. Dalam catatan dia, hampir separuh dari koperasi masih perlu perhatian lebih. "Sekarang masih 75.000 koperasi yang perlu dibina, 80.000 sehat," kata dia saat membuka Rapat Kerja Nasional II Dekopin di Yogyakarta, Selasa (24/10). Dia mengklaim, Reformasi Total Koperasi sudah mulai menunjukkan hasil. Kontribusi koperasi terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) nasional naik menjadi 3,99% pada tahun 2016, dari hanya 1,71% pada tahun 2014 lalu.