KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Dalam sepekan kemarin, kinerja IHSG turun 2,11% ke 6.949,92 hingga Jumat (17/6). Infovesta Utama dalam laporan mingguannya menyebut, pelemahan ini didorong faktor keputusan kebijakan Federal Reserve yang menaikkan suku bunga sebesar 75 basis poin menjadi 1,75%. Meskipun kebijakan suku bunga ini diambil untuk menekan inflasi yang dikhawatirkan menimbulkan resesi global, hal tersebut rupanya cukup mengguncang pasar. The Fed tidak menutup kemungkinan bahwa kebijakan kenaikan suku bunga masih akan berlanjut dalam jangka pendek. Infovesta Utama menambahkan, bersamaan sentimen tersebut, dari dalam negeri rilis data surplus perdagangan Indonesia periode Mei yang lebih rendah dari ekspektasi dan peningkatan kasus Covid-19 di Indonesia mengakibatkan rupiah tergelincir cukup dalam selama sepekan terakhir sebesar 1,84% ke level Rp 14.823 per dolar AS.
Menoropong Kinerja Reksadana di Tengah Tren Kenaikan Suku Bunga
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Dalam sepekan kemarin, kinerja IHSG turun 2,11% ke 6.949,92 hingga Jumat (17/6). Infovesta Utama dalam laporan mingguannya menyebut, pelemahan ini didorong faktor keputusan kebijakan Federal Reserve yang menaikkan suku bunga sebesar 75 basis poin menjadi 1,75%. Meskipun kebijakan suku bunga ini diambil untuk menekan inflasi yang dikhawatirkan menimbulkan resesi global, hal tersebut rupanya cukup mengguncang pasar. The Fed tidak menutup kemungkinan bahwa kebijakan kenaikan suku bunga masih akan berlanjut dalam jangka pendek. Infovesta Utama menambahkan, bersamaan sentimen tersebut, dari dalam negeri rilis data surplus perdagangan Indonesia periode Mei yang lebih rendah dari ekspektasi dan peningkatan kasus Covid-19 di Indonesia mengakibatkan rupiah tergelincir cukup dalam selama sepekan terakhir sebesar 1,84% ke level Rp 14.823 per dolar AS.