KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kempan-RB) Syafruddin mengatakan, tahun ini pemerintah akan membuka kembali Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) sebanyak 100.000. Hal itu sudah ia laporkan kepada Presiden Joko Widodo pagi ini. Syafruddin bilang, jumlah tersebut masih difokuskan pemerintah untuk formasi tenaga pendidikan dan kesehatan. "Jumlahnya formasi tetap 100.000 untuk tenaga pendidikan dan kesehatan," jelas dia saat ditemui di Kompleks Istana Kepresidenan, Kamis (24/1).
Menpan Syafruddin lapor ke Jokowi soal buka lowongan CPNS 2019
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kempan-RB) Syafruddin mengatakan, tahun ini pemerintah akan membuka kembali Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) sebanyak 100.000. Hal itu sudah ia laporkan kepada Presiden Joko Widodo pagi ini. Syafruddin bilang, jumlah tersebut masih difokuskan pemerintah untuk formasi tenaga pendidikan dan kesehatan. "Jumlahnya formasi tetap 100.000 untuk tenaga pendidikan dan kesehatan," jelas dia saat ditemui di Kompleks Istana Kepresidenan, Kamis (24/1).