KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Abu vulkanik erupsi Gunung Agung berdampak pada aktivitas penerbangan di Bandara I Gusti Ngurah Rai dan Bandara Lombok Praya. Otomoatis industri pariwisata pun akan pula kena dampaknya, mengingat Bali dan Lombok adalah destinasi favorit turis lokal maupun mancanegara. Arief Yahya, Menteri Pariwisata mengimbau, untuk semua penumpang yang terkena pembatalan keberangkatan dan terpaksa check in kembali di hotel-hotel, diberi special rates seperti diskon sampai 50%. Dia juga mengimbau maskapai terutama yang low cost jangan kenakan biaya pembatalan atau biaya penjadwalan ulang penerbangan. "Bagi turis yang butuh perpanjangan visa untuk diberi kemudahan, kenyamanan, untuk mengurus visanya,” kata Arief Yahya dalam siaran pers, Senin (27/11).
Menpar imbau hotel dan maskapai beri diskon khusus
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Abu vulkanik erupsi Gunung Agung berdampak pada aktivitas penerbangan di Bandara I Gusti Ngurah Rai dan Bandara Lombok Praya. Otomoatis industri pariwisata pun akan pula kena dampaknya, mengingat Bali dan Lombok adalah destinasi favorit turis lokal maupun mancanegara. Arief Yahya, Menteri Pariwisata mengimbau, untuk semua penumpang yang terkena pembatalan keberangkatan dan terpaksa check in kembali di hotel-hotel, diberi special rates seperti diskon sampai 50%. Dia juga mengimbau maskapai terutama yang low cost jangan kenakan biaya pembatalan atau biaya penjadwalan ulang penerbangan. "Bagi turis yang butuh perpanjangan visa untuk diberi kemudahan, kenyamanan, untuk mengurus visanya,” kata Arief Yahya dalam siaran pers, Senin (27/11).