KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Sosial Tri Rismaharini berencana membuka data penerima bantuan sosial (bansos). Hal ini sebagai salah satu bentuk transparansi Kementerian Sosial mengenai siapa saja penerima bansos. Risma mengatakan, data penerima bansos disesuaikan dengan nomor induk kependudukan (NIK). Pihaknya bekerjasama dengan pemerintah daerah dan kementerian dalam negeri dalam melakukan pendataan tersebut. “Saya bersyukur, terima kasih teman-teman daerah, juga terima kasih dengan pak Mendagri. Jadi saat ini sudah padan, ke depan yang kita lakukan adalah bagaimana data ini bisa kita berikan secara transparan. Siapapun bisa melihat siapa yang menerima bantuan sehingga koreksi itu bisa dilakukan oleh masyarakat,” ujar Risma, Selasa (13/4).
Mensos berencana buka data penerima bansos pada bulan ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Sosial Tri Rismaharini berencana membuka data penerima bantuan sosial (bansos). Hal ini sebagai salah satu bentuk transparansi Kementerian Sosial mengenai siapa saja penerima bansos. Risma mengatakan, data penerima bansos disesuaikan dengan nomor induk kependudukan (NIK). Pihaknya bekerjasama dengan pemerintah daerah dan kementerian dalam negeri dalam melakukan pendataan tersebut. “Saya bersyukur, terima kasih teman-teman daerah, juga terima kasih dengan pak Mendagri. Jadi saat ini sudah padan, ke depan yang kita lakukan adalah bagaimana data ini bisa kita berikan secara transparan. Siapapun bisa melihat siapa yang menerima bantuan sehingga koreksi itu bisa dilakukan oleh masyarakat,” ujar Risma, Selasa (13/4).