KONTAN.CO.ID - MAKASSAR. Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno didampingi oleh Sekretaris Menteri dan sejumlah Deputi Menteri BUMN serta Direktur Utama PLN melakukan simbolisasi penyalaan pelanggan besar di wilayah Sulawesi Selatan Tenggara Barat (Sulserabar). Keempat pelanggan besar tersebut adalah PT SULOTCO JAYA ABADI (Industri Kopi Toraja), PT Harfia Graha Perkasa (Industri pemecah batu) dan 2 Industri Penggilingan Padi dengan daya 82.5 kVA dan 105kVA. Direktur Utama PLN Sofyan Basir mengatakan, pihaknya berkomitmen untuk menyediakan pasokan listrik. "Dengan kondisi sistem kelistrikan surplus saat ini, kami berharap masuknya investor ke wilayah Sulawesi untuk membangun industrinya di sini dan kami siapkan listriknya, " ungkap Sofyan dalam keterangan resmi, Selasa (16/1).
Menteri BUMN lakukan penyalaan pelanggan listrik besar
KONTAN.CO.ID - MAKASSAR. Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno didampingi oleh Sekretaris Menteri dan sejumlah Deputi Menteri BUMN serta Direktur Utama PLN melakukan simbolisasi penyalaan pelanggan besar di wilayah Sulawesi Selatan Tenggara Barat (Sulserabar). Keempat pelanggan besar tersebut adalah PT SULOTCO JAYA ABADI (Industri Kopi Toraja), PT Harfia Graha Perkasa (Industri pemecah batu) dan 2 Industri Penggilingan Padi dengan daya 82.5 kVA dan 105kVA. Direktur Utama PLN Sofyan Basir mengatakan, pihaknya berkomitmen untuk menyediakan pasokan listrik. "Dengan kondisi sistem kelistrikan surplus saat ini, kami berharap masuknya investor ke wilayah Sulawesi untuk membangun industrinya di sini dan kami siapkan listriknya, " ungkap Sofyan dalam keterangan resmi, Selasa (16/1).