KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Suntikan dana dari pemerintah berupa Penyertaan Modal Negara (PMN) akan disalurkan kepada delapan perusahaan plat merah. Jumlahnya mencapai Rp 37,38 triliun yang bakal dibagikan pada tahun 2021 dan berbagai sektor bisnis Badan Usaha Milik Negara (BUMN) pun bakal mendapatkannya. Sebagaimana diketahui, pandemi virus corona membuat perekonomian Indonesia terancam melemah dan BUMN diharapkan dapat memainkan peranan yang lebih. "BUMN diharapkan bisa mengantisipasi dampak ekonomi akibat pandemi Covid-19 ini," kata Menteri BUMN Erick Thohir saat pembukaan acara webinar BUMN award, Rabu (16/9). Sebagai informasi, anggaran PMN tahun depan lebih tinggi 18,7% dibandingkan tahun ini yang nilainya capai Rp 31,48 triliun. Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati sebelumnya sudah merinci beberapa nama perusahaan pelat merah yang memperoleh pendanaan.
Menteri BUMN: PMN ke perusahaan BUMN dapat antisipasi ekonomi yang terdampak pandemi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Suntikan dana dari pemerintah berupa Penyertaan Modal Negara (PMN) akan disalurkan kepada delapan perusahaan plat merah. Jumlahnya mencapai Rp 37,38 triliun yang bakal dibagikan pada tahun 2021 dan berbagai sektor bisnis Badan Usaha Milik Negara (BUMN) pun bakal mendapatkannya. Sebagaimana diketahui, pandemi virus corona membuat perekonomian Indonesia terancam melemah dan BUMN diharapkan dapat memainkan peranan yang lebih. "BUMN diharapkan bisa mengantisipasi dampak ekonomi akibat pandemi Covid-19 ini," kata Menteri BUMN Erick Thohir saat pembukaan acara webinar BUMN award, Rabu (16/9). Sebagai informasi, anggaran PMN tahun depan lebih tinggi 18,7% dibandingkan tahun ini yang nilainya capai Rp 31,48 triliun. Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati sebelumnya sudah merinci beberapa nama perusahaan pelat merah yang memperoleh pendanaan.