Menteri Ekonomi Jerman optimistis pemulihan ekonomi terjadi mulai Oktober 2020



KONTAN.CO.ID - FRANKFURT. Menteri Ekonomi Jerman Peter Altmaier mengatakan ekonomi Jerman dapat pulih kembali mulai Oktober 2020 mendatang setelah sebelumnya terdampak pandemi virus corona.

Hal itu dikatakan Altmaier dalam sebuah wawancara surat kabar pada hari Minggu (5/7).

Baca Juga: Kunjungan wisman turun drastis, Kemenparekraf gencar promosi online

"Saya yakin bahwa penurunan ekonomi kita dapat dihentikan setelah liburan musim panas dan mulai Oktober hingga seterusnya, ekonomi dapat mulai tumbuh lagi di Jerman," katanya kepada sirkulasi massa Bild am Sonntag dalam sebuah wawancara seperti dilansir Reuters.

Altmaier menjelaskan, untuk sementara ekonomi Jerman akan menyusut 6% pada 2020, pertumbuhan lebih dari 5% mungkin terjadi pada 2021 mendatang.

Pertumbuhan ekonomi Jerman ini akan mencapai tingkat ketenagakerjaan sebelum krisis pada 2022, dan untuk mulai menuju mendapatkan kembali pekerjaan penuh setelah waktu itu, katanya.

Baca Juga: Jerman Ambil Alih Kursi Presiden Dewan Uni Eropa, yang Terakhir bagi Merkel

Altmaier juga mengatakan bahwa tingkat penyebaran virus di Amerika Serikat masih menjadi perhatian utama.

"Sebuah pandemi yang lepas kendali di sana, memiliki konsekuensi besar bagi ekonomi dunia," terangnya.

Editor: Noverius Laoli