Menteri ESDM siap beri rekaman lengkap di MKD



JAKARTA. Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Sudirman Said siap memberikan bukti rekaman lengkap mengenai dugaan percaloan saham PT Freeport Indonesia dan pencatuan nama Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla apabila Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) meminta.

Sudirman menegaskan akan memberikan keterangan sejujur-jujurnya sebagai tindak lanjut konsistensi menghilangkan mafia dan pemburu rente.

"Saya sudah penuhi kewajiban saya untuk melaporkan apa yang saya tahu. Apabila nanti diperlukan bukti tambahan keterangan tambahan saya akan datang penuhi panggilan MKD," terangnya di Gedung DPR RI, Selasa (1/12).


Dia meminta agar MKD bisa menjalankan tugas dengan baik dan benar dan tidak dipitar balikan.

"Saya yakin sekali MKD menyadari sepenuhnya sedang menjalankan tugas sejarah. Sejarah tentang benar dan salah. Yang benar harus benar yang salah ya salah. Jangan diputar balikkan karena sejarah pasti mencatat siapa yang benar siapa yang salah," jelasnya.

Dia menambahkan, bahwa pihaknya berharap supaya MKD menjunjung tinggi standar etika bukan pada hal-hal yang tidak penting.

Pasalnya legislatif yaitu DPR kata Sudirman, merupakan law maker.

Maka dibutuhkan standar etika yang tinggi sebagai pembuatan hukum yang bisa mengontrol mengendalikan perilaku law maker adalah etika.

"Karena itu semua rakyat berharap cara menangani prosedur yang ditempuh MKD menjunjung tinggi standar etika. Bukan pada hal-hal tidak penting. Yang fundamental adalah bagaimana etika ditegakkan," tegasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Adi Wikanto