JAKARTA. Walau musim hujan masih berlangsung, kebakaran hutan mulai mengintai. Titik api mulai terpantau di sejumlah wilayah di Indonesia. Siti Nurbaya, Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan mengatakan, titik api di sejumlah wilayah bervariasi. "Ada 4, 7, 11, hari ini ada 4, 9 Januari sudah ada kebakaran di Siak, 8 Januari di Riau," katanya di Komplek Istana Rabu (11/1). Bukan hanya titik api, Siti mengatakan, di wilayah Kalimantan Barat pihaknya juga menemukan adanya lahan gambut yang penurunannya sudah mencapai 50 cm, atau melebihi 40 cm yang menjadi batas aman penurunan yang ditetapkan pemerintah.
Menteri Kehutanan: Kebakaran hutan mulai mengintai
JAKARTA. Walau musim hujan masih berlangsung, kebakaran hutan mulai mengintai. Titik api mulai terpantau di sejumlah wilayah di Indonesia. Siti Nurbaya, Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan mengatakan, titik api di sejumlah wilayah bervariasi. "Ada 4, 7, 11, hari ini ada 4, 9 Januari sudah ada kebakaran di Siak, 8 Januari di Riau," katanya di Komplek Istana Rabu (11/1). Bukan hanya titik api, Siti mengatakan, di wilayah Kalimantan Barat pihaknya juga menemukan adanya lahan gambut yang penurunannya sudah mencapai 50 cm, atau melebihi 40 cm yang menjadi batas aman penurunan yang ditetapkan pemerintah.